Pelaku UMKM di Medan Menangkan Hadiah EDC Festival BRI

    Pelaku UMKM di Medan Menangkan Hadiah EDC Festival BRI
    Pelaku UMKM, Bernard yang memenangkan hadiah EDC Festival 2.0 BRI KCP Medan Mall Tahun 2023.

    MEDAN - Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di kawasan Jalan Sutomo Medan, Bernard menjadi pemenang  hadiah EDC Festival 2.0 Bank Rakyat Indonesia (BRI) KCP Medan Mall Tahun 2023. 

    Bernard merupakan nasabah tabungan di BRI menggunakan mesin EDC Merchant BRI sebagai alat akseptasi dan transaksi pembayaran para pelanggan di tokonya. 

    Selain meningkatkan transaksinya, Bernard juga meningkatkan saldonya, sehingga ia menjadi pemenang hadiah utama program tersebut.

    Pimpinan Cabang (Pinca) BRI BO Medan Thamrin, Sabtu (30/12), Zulherman Isfia mengatakan, BRI KCP Medan Mall, adalah salah satu KCP dari Kantor Cabang Medan Thamrin yang selalu mendukung pengusaha, seperti Bernard, sesuai dengan tujuan BRI sebagai bank terbesar dan tersebar yang mendukung pelaku usaha UMKM dengan giat melakukan gerakan cashless di kalangan masyarakat, khususnya para pedagang di Pusat Pasar, Medan mall, dan Pasar Central. 

    "BRI Medan Thamrin merupakan salah satu bank yang dekat dengan pusat perdagangan di daerah Medan mall, " ujarnya. (AL/DE)

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Dinilai Tak Becus, Pegawai dan Pedagang...

    Artikel Berikutnya

    Danau Toba, Keajaiban Dunia di Sumatera...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    280 Ribu Lebih Penumpang dan 41 Ribu Kendaraan Pemudik, Wisatawan Nyebrang ke Samosir Selama Nataru 2024/2025
    Polda Metro Jaya Panggil Empat Pengurus PWI Pusat, Ungkap Dugaan Penggelapan Dana oleh Hendri Ch. Bangun dan Sayyid Iskandar
    Terlibat Selingkuh Dengan Oknum Polisi di Karo, Ini Wajah Pelakornya  ** Kasus Selingkuh Masuk Tahap Sidang Etik
    Penyeberangan dan Layanan Berjalan Lancar, ASDP Apresiasi Kolaborasi Stakeholder Periode Nataru 2024/2025
    KMP Sumut Sukses Seberangkan 21.647 Wisatawan Selama Angkutan Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

    Ikuti Kami